Hari ini Lee Jong Suk secara resmi telah menyelesaikan tugas wajib militernya. Ia mengunggah foto terbaru melalui akun Instagram pribadinya dengan caption "Aku pulang?♂️?" seolah memberi tahu penggemarnya bahwa ia telah kembali.
Lee Jong Suk sudah memulai wajib militer sebagai prajurit cadangan di Administrasi Tenaga Kerja Militer pada 26 Februari 2019 dan kini Lee Jomg Suk telah kembali dan ia juga sedang mempertimbangkan untuk kembali berakting di layar lebar dengan menjadi cameo di film 'The Witch Part 2'